Budi Luhur Salemba

BUDI LUHUR SALEMBA

Hasil gambar untuk budi luhur salemba logo
Kampus Utama Universitas Budi Luhur terletak di jl. Ciledug Raya Petukangan Utara Jakarta Selatan. Terdapat 7 gedung berlantai 4 dan satu gedung berlantai 5.
Dan Universitas Budi Luhur juga mempunyai kampus cabang, yaitu Universitas Budi Luhur Kampus B yang terletak di Pusat Niaga Roxy Mas, Blok E.2 No. 38/39 (Jalan KH Hasyim Ashari) dan KampusC Salemba yang terletak di Sentra Salemba Mas Blok S-T (Jl. Salemba Raya No. 34-36, Senen, Jakarta Pusat).Disini saya akan menjelaskan tentang Kampus C Budi Luhur .
Kampus yang didirikan pada tanggal 1 April 1979 ini tentunya mempunyai Visi dan Misi sama sebagai berikut :

VISI
Menjadi Universitas unggulan di Indonesia berbasis teknologi Informasi dan komunikasi untuk mencapai standar mutu tertinggi pada tahun 2020 yang menghasilkan lulusan cerdas berbudi luhur

MISI
I. Menyelenggarakan pendidikan berbasis kompetensi untuk menghasilkan lulusan yang unggul dan mampu bersaing di Indonesia.
II. Memfasilitasi dan memotivasi sivitas akademika untuk dapat memiliki hak atas kekayaan intelektual sebagai aktualitas pencapaian mutu penelitian.
III. Melakukan kegiatan yang bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat luas sebagai bentuk nyata kepedulian universitas.
IV. Menyelenggarakan kerjasama dengan institusi pemerintah maupun swasta dengan prinsip kesetaraan.
V. Menyelenggarakan perguruan tinggi dengan akuntabilitas, kemandirian dan tata kelola berbasis sistem mutu.
VI. Mewujudkan manajemen akademik yang mampu meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan kualitas hidup seluruh sivitas akademika.

Prosedur Pendaftaran Mahasiswa Baru:
1.      Mengisi formulir pendaftaran
2.      Melampirkan dokumen berupa:

·        Dua (2) photocopy Ijazah yang telah dilegalisir
·        Satu (1) lembar pas foto berwarna ukuran 3 x 4 cm.
·        Surat keterangan bekerja
3.      Membayar Biaya Administrasi Awal
a. Formulir sebesar Rp.200.000,-
b. Biaya Operasional Pendidikan sebesar Rp.5.500.000,-

Biaya BOP bisa dibayarkan tunai maupun cicilan, ketentuannya seperti berikut
            Model A (TUNAI):
ü  Mendapat potongan harga Rp.500.000,- jika dibayar tunai, menjadi Rp. 5.000.000,-
Model B (CICIL):
ü  Dapat dicicil selama 4 bulan dengan rincian :
Bulan 1 : Rp.2.000.000,-
Bulan 2 : Rp.1.500.000,-
Bulan 3 : Rp.1.000.000,-
Bulan 4 : Rp.1.000.000,-

4.      Biaya yang wajib di bayar setiap periode (2 bulan sekali)
a. Daftar Ulang / Cuti sebesar Rp.200.000,-
b. Biaya Kuliah per SKS sebesar Rp.150.000,-
c. Biaya Ujian per Mata Kuliah sebesar Rp.150.000,-
Informasi pendaftaran dapat menghubungi  (021) 392 86 88/89, atau email: pmb@budiluhursalemba.com
* Biaya ini hanya berlaku di Kampus Unit B Roxy & Kampus Unit C Salemba
Info lainnya bisa anda dapatkan dengan bergabung di Facebook dan Twitter Universitas Budi Luhur.

1 komentar: